Salah satu bentuk Perkuliahan yang tidak Memadai dan jauh dari harapan mahasiswa jurusan BK-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan(FKIP-UHO) Sultra-Kota Kendari.//sumber netizen www.facebook.com||
Universitas Halu Oleo (UHO), salah satu Perguruan Tinggi Terbesar yang ada di Sulawesi Tenggara(Sultra) Kota Kendari.
Muh.Aj, Mengungkapkan Kondisi perkuliahan yang ada di ruang jurusan Bimbingan Konseling(BK) FKIP UHO saat ini sangat jauh dari harapan kenyamanan Mahasiswa Keguruan ini, "sayang hanya ada beberapa ruang kelas yang masih bisa dikatakan layak digunakan untuk menjalankan proses belajar mengajar/penerimaan materi para dosen yang ada di Jurusan Bimbingan Konseling (BK) Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan (FKIP-UHO) Kendari".
Itupun kondisi di dalam kelas jauh dari nyaman. fasilitas seperti meja dan kursi belajar masih sangat kurang dari apa yang diharapkan Mahasiswa, sehingga dalam setiap proses perkuliahan dalam kelas, "Kamipun harus berdiri dan melantai dalam menerima proses pembelajaran atau dalam menerima materi perkuliahan dari dosen".
"Ditambah lagi kurangnya perhatian para dosen yang selalu melihat kondisi kami seperti ini" Ungkap Aj
Sementara kurang lebih empat unit kelas dan ruangan lainnya sudah tak layak digunakan. Sekitar 164 orang pelajar mahasiswa tak bisa ditampung di ruangan perkuliahan ini.
Pengelola Kampus sempat mencoba sistem belajar bergantian. Artinya enam kelas selama sepekan masuk pagi dan sisanya masuk siang.
Namun, setelah beberapa bulan diberlakukan, sistem ini ternyata tidak efektif. Sebab, saat mendapat giliran banyak mahasiswa memilih untuk membolos karena tak tahan belajar di dalam ruang kelas yang pengap dan panas.
Para mahasiswa sudah berulang kali mengeluhkan masalah ini. Mereka mengatakan, kebanyakan mahasiswa tak bisa belajar dengan baik dengan kondisi kelas yang tak memadai.
"Tahun lalu kami dijanjikan ruang kelas baru pada 2015, namun hingga saat ini janji itu tidak terealisasi. Sekarang kami dijanjikan kelas baru pada 2016," ujar Aj
Kondisi minimnya ruang kelas ini akhirnya membuat pengelola kampus terpaksa menggunakan ruang-ruang tersisa di Fakultas Keguruan itu sebagai tempat perkuliahan.
Alhasil, menambahkan sebagian mahasiswa jurusan ini terpaksa belajar dilantai yang penuh kotoran dan penuh debuh. "Inilah proses pekuliahan yang terjadi di FKIP UHO, kebanyakan Mahasiswa tidak mendapatkan tempat duduk saat menerima materi perkuliahan, dan kami harus ikhlas duduk melantai ditempat yang kotor agar bisa menerima materi kuliah yang diberikan dosen" Ungkapnya
Penulis : Journalis Cakrawalasultra.blogspot.com
Home / Ragam Sultra
/ Mahasiswa Jurusan BK-FKIP Kecewa dengan Proses Perkuliahan yang Terjadi di Universitas Halu Oleo (UHO-Sultra)
- Ayo Berkomentar
- Facebook Comment
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
AYO LIBURAN KE KENDARI
BACA JUGA BERITA TERKINI LAINNYA
-
▼
2016
(93)
-
▼
April
(30)
- Menjadi Pribadi Yang Kontributif
- Upacara Bendera Sebagai Wujud Menghargai Jasa Pahl...
- Selamat Datang Sarjana Baru Selamat Istirahat Sarj...
- IPK di Dewakan Maka Renungkanlah Pertanyaan ini,"I...
- Dihebohkan Dengan Anak Bidadari"Hanyalah Cerita Be...
- Sulteng Di Hebohkan Dengan Jatuhnya Anak Bidadari
- Catatan Kritis "Perang Melawan Terorisme Global"
- Buton Utara Harus Berkiprah Pada Pendidikan Yang S...
- Kurangnya Kualitas SDM Mempengaruhi Pengembangan S...
- LAWAN SEGALA BENTUK PENINDASAN DAN PEMBODOHAN MASY...
- La Ode Muhamad Fardan : Pentingnya Mahasiswa Memah...
- Organisasi Mahasiswa dalam Dunia Politik Kampus
- Karakter Mahasiswa Dalam Politik Indonesia
- Bersama Memahami Hakekat Rakyat
- Peran Mahasiswa Dalam Politik Rakyat
- Inilah Sejarah Singkat Perjuangan IBU R.A Kartini
- Berkiprah Dalam Politik Rakyat
- Mutiara "Suatu Saat"
- Tulisan Seorang Journalis Cakrawalasultra : Sistem...
- Menantikan Keceriaan Seorang Sahabat Dalam Kehidup...
- Mereka Yang Gila Akan Kekuasaan Dalam Negeri Donge...
- MELAWAN ARUS POLITIK
- Wow...! Ada Surga Yang Tersembunyi di Hutan Muna T...
- Pimpinan UHO-Sultra Harus Bertanggung Jawab atas I...
- Mahasiswa Jurusan BK-FKIP Kecewa dengan Proses Per...
- Manusia dan Penderitaan
- DERITA RAKYAT BERSELIMUT KORUPSI
- Amirul Tamim : Dialog Publik Di Selenggarakan Oleh...
- Kebiasaan Buruk Elit Bangsa ini
- Pengabdian Adalah Aksi Bukan Posisi
-
▼
April
(30)
0 komentar:
Posting Komentar